Senin, 21 November 2011

pengantar bisnis minggu ke 2

 Kelas : 1EB21
Nama : Linda (28211700), Lia Septyana (24211095), Prastika Arianti (25211558), Agnestasia (20211323) dan Octa Indria (25211423)
 
1.     Jelaskan bagaimana cara mendirikan (berikan langkahnya) UKM dengan memperhatikan factor produksi!
Cara mendirikan sebuah UKM, dengan memperhatikan Faktor produ ksi. Langkahnya adalah:
a.    MODAL, yaitu barang-barang atau peralatan yang dapat di gunakan untuk faktor produksi. Dan juga uang yang dipakai  untuk mendirikan sebuah UKM, berasal dari pribadi\individu  atau dari pinjaman bank. 
b.     TENAGA KERJA, adalah faktor produksi yang secara langsung maupun tidak langsung menjalankan sebuah kegiatan produksi. Berdasarkan kualitas, tenaga kerja kerja dibagi menjadi 3, yaitu:
1.   Tenaga kerja terdidik, contoh : sarjana ekonomi, insinyur, sarjana muda, doktor
2.  Tenaga kerja terampil, contoh : supir, pelayan toko, tukang masak, montir, pelukis
3.  Tenaga kerja tidak terdidik dan tidak terlatih, contoh : kuli, buruh angkut, buruh pabrik, pembantu, tukang becak
c.    MATERIAL, material termasuk tanah, air, dan bahan-bahan mentah yang berasal dari sumber-sumber di alam semesta. Karena bahan baku yang dibutuhkan UKM banyak yang bersumber dari alam.
d.    METODE, suatu inisiatif produktif, ide-ide kreatif untuk menghasilkan sebuah barang dan jasa, pengambilan keputusan, dan berani menanggung segala resiko. Unsur metode ini sangat diperlukan dalam menjalankan sebuah UKM. Karena metode ini berfungsi sebagai penyeimbang proses terwujudnya tujuan dan kedinamisan dari UKM tersebut.

2.    Berilah masing-masing sebanyak 5 contoh riil perusahaan berdasarkan letak/tempat!
 a. Letak perusahaan berdasarkan alam
-  Perusahaan tambang aspal di Buton (Kep. Riau)
-  Perusahaan tambang emas di Cikotok (Jawa Barat)
-  Perusahaan tambang gas di Bontang (Kalimantan Timur)
-  Perusahaan tambang batubara (Samarinda)
-  Pertamina (Babelan)
b. Letak perusahaan berdasarkan sejarah
-  Perusahaan Udang (Cirebon)
-  Usaha pendidikan (Yogyakarta)
-  Pengrajin Batik (Solo)
-  Pengrajin Batik (Pekalongan)
-  Pengrajin Patung (Bali)
c. Letak perusahaan berdasarkan pemerintah
-  Kawasan Industri JABABEKA Cikarang
-  Kawasan Industri Pulogadung
-  Perusahaan Besi Baja Krakatau Steel
-  PT. Dirgantara (Bandung)
-  PAL (Surabaya)
d. Letak perusahaan berdasarkan faktor ekonomi
-  Perusahaan pengolahan kayu Inhutani (Juata)
-  Perusahaan tambang emas Freeport (Papua)
-  Perusahaan Listrik Negara Gajahmungkur (Wonogiri)
-  Perusahaan Semen Gresik (Gresik)                
-  Perusahaan Kertas Bekasi Teguh (Bekasi)

3.    Sebutkan dan jelaskan dengan singkat apa yang menjadi tujuan perusahaan!
Tujuan perusahaan dapat digolongkan sebagai berikut :
·         Tujuan Pelayanan Primer, adalah pembuatan barang/jasa yang dijual untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar